Sejarah UPASE
Cikal bakal lahirnya Upase Oleh : Alffian Walukoww Kata "Upase" adalah kosa kata serapan bahasa Belanda dari kata Oppasser atau oppas. Dalam kamus bahasa Belanda-Indonesia diartikan sebagai penjaga atau pelayan. Oppasser atau opas merupakan bagian dari kehidupan masa lampau di negeri Hindia Belanda. Oppasser dapat dikatakan sebagai bagian dari pekerja domestik bagi keluarga-keluarga Belanda maupun bangsawan dan pejabat pemerintahan kolonial yang tinggal di Hindia Belanda juga ia adalah para pegawai rendahan di instansi milik pemerintah kolonial Belanda. Selain sebagai penjaga, oppasser juga berfungsi sebagai pelayan. Dalam Surat Kabar Sinar Hindia tahun 1920 telah menceritakan bagaimana kehidupan seorang opas. Opas dalam tulisan tersebut adalah penjaga dan juga sekaligus pelayan Dalam tulisan berbeda Pada Surat kabar Sin Po, terbitan 30 Desember 1921, Mengatakan bahwa opas adalah penjaga keamanan yang dapat melakukan tindakan kekerasan terhadap pelaku kriminal atas peri